Naik Bus Hingga Makan Fastfood, Universitas Ciputra Ajak Anak Tuna Netra Berani Berkegiatan Mandiri

Rute hari ini Nanti dari Halte Manyar Kertoadi kita baik bus turun Halte Santa Maria Darmo lalu dengan Berjalan kaki kita akan menuju restorant fasfood deket situ untuk makan. Setelah itu pulang ke titik yang sama naik bus juga

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

SURABAYA (SurabayaPostNews) – Bekerjasama dengan Yayasan Pendidikan Anak Buta (YPAB), Prof Christina Eviutami Mediastika dosen Program Studi Interior Architecture Universitas Ciputra Surabaya, kerap melakukan kegiatan bersama dengan teman-teman Tuna Netra.

Kegiatan ini berupa pendampingan teman-teman Tuna Netra untuk beraktivitas di ruang publik kota.

“Beberapa Waktu lalu kami melakukan pendampingan rekan Tuna Netra yang bersekolah di YPAB untuk menikmati taman-taman kota surabaya, jalan-jalan ke Mall, bahkan sampai nonton bioskop. Mereka senang dan sangat antusias,” Terang Evi.

“Rekan Tuna Netra butuh untuk dikenalkan dengan life-skill secara riil untuk melengkapi teori yang sudah diperoleh di kelas,” imbuhnya.

Prof Evi memaparkan, bahwa masyarakat di luar Sekolah diharapkan mempunyai kepedulian dan ikut ambil bagian dalam kegiatan ini.

“Pendanaan internal SMP dan SMA YBAB tentu tidak memadai untuk membiayai kegiatan semacam ini. Perlu dukungan kita, sehingga teman buta pun dapat meng-upgrade life-skill mereka secara nyata,” tambahnya.

Mendapatkan pendaaan dari Lembaga Penelitian dan Pengandian Masyarakat (LPPM) UC, Prof Evi bersama 11 mahasiswa Interior Architecture UC berkegiatan pendampingan dan pengenalan bagi siswa SMP dan SMA YPAB Surabaya untuk menikmati serunya naik Bus Trans Semanggi Suroboyo dan naik kereta jarak dekat dari Gubeng ke Sidoarjo, Sabtu (5/11/2022).

“Kami ingin ajak teman – teman Tuna Netra menikmati transportasi umum. Naik bus Semanggi Suroboyo di tanggal 5 November dan naik Kereta di tanggal 19 November,” terang Evi.

Dengan kegiatan ini mereka memiliki pengalaman bagaimana berkegiatan secara mandiri nantinya untuk naik bis, kereta Api, dan memesan makanan di restoran fastfood.

Sabtu pagi (5/11/2022) Pukul 09.30 Wib, Evi dan rombongan yaitu 20 rekan Tuna Netra dan 11 mahasiswa akan bersiap di Halte Manyar Kertoadi menunggu bus.

“Rute hari ini Nanti dari Halte Manyar Kertoadi kita baik bus turun Halte Santa Maria Darmo lalu dengan Berjalan kaki kita akan menuju restorant fasfood deket situ untuk makan. Setelah itu pulang ke titik yang sama naik bus juga,” imbuhnya.

Evi berharap melalui pengenalan dan pendampingan ini, rekan Tuna Netra suatu saat berani berkegiatan mandiri. Untuk mahasiswa yang ikut serta dalam pendampingan harapan Evi mahasiswa semakin tumbuh rasa empati terhadap sesama Khusus nya rekan buta.

“Dengan empati ini harapan saya menjadi dorongan dan inspirasi mahasiswa nantinya saat berkatnya. Akan banyak produk kreatif, usulan kreatif yang diberikan untuk rekan buta,” pungkasnya

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.