Biodata Lengkap Syabda Perkasa Belawa yang Kalahkan Wakil Korea Selatan dan Bawa Indonesia Juara Grup A Thomas Cup 2022

Nama Syabda Perkasa Belawa langsung menjadi incaran warganet setelah berlaga di ajang Thomas Cup 2022 melawan wakil Korea Selatan Lee Yun Gyu, Rabu (11/5/2022).

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

SURABAYAPOSTNEWS.COM – Nama Syabda Perkasa Belawa langsung menjadi incaran warganet setelah berlaga di ajang Thomas Cup 2022 melawan wakil Korea Selatan Lee Yun Gyu, Rabu (11/5/2022).

Pasalnya, Syabda Perkasa Belawa pertama kali diterjunkan dalam ajang Thomas Cup 2022 dan langsung menjadi penentu juara Grup A antara Indonesia dan Korea Selatan.

Pada laga tersebut, Anthony Ginting dan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya gagal mengamankan kemenangan sehingga Tim Thomas Cup Indonesia sempat tertinggal 2-0 dari Korea Selatan.

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 Hari Ini: Indonesia Juara Grup A Setelah Laga Menegangkan

Kemudian, Shehar Hiren Rhustavito menjadi pembuka kemenangan bagi skuad Merah Putih, yang kemudian diikuti oleh Muhammad Rian Ardianto/Fajar Alvian. Dengan demikian, skor Indonesia dan Korea Selatan imbang 2-2.

Pada babak terakhir, harapan Indonesia menjadi juara grup A bertumpu pada Syabda Perkasa Belawa. Pertandingan melawan wakil Korea Selatan berlangsung sengit dan menegangkan.

Syabda berhasil tampil energik pada gim pertama dan berhasil mengamankan kemenangan. Namun, performanya menurun pada gim kedua, sehingga pertandingan berlanjut menjadi rubber game.

Syabda sempat tertinggal cukup jauh pada gim ketiga, namun usahanya meraih kemenangan membuahkan hasil manis. Ia berhasil menyusul skor lawan dan bahkan mengunggulinya.

Setelah membuat penonton tegang, laga tersebut berakhir manis bagi Indonesia dengan skor 21-14, 11-21, 21-16. Dengan demikian, Syabda berhasil memastikan Indonesia juara Grup A dan melaju ke semifinal.

Berikut biodata Syabda Perkasa Belawa selengkapnya.

Biodata

Nama lengkap: Syabda Perkasa Belawa

Nama panggilan: Syabda

Tempat/tanggal lahir: Jakarta, 25 Agustus 2001 (usia 20 tahun)

Sektor: Tunggal putra

Pegangan: Kanan

Instagram: @syabdaperkasa

Ranking BWF World: 636

Karier Syabda Perkasa Belawa sebagai atlet bulu tangkis berawal saat ia bergabung dengan PB Djarum pada 2013 lalu.

Syabda sering mengikuti turnamen bulu tangkis, salah satunya turnamen Superliga Junior 2018.

Kemampuannya terus ia latih hingga menjadi juara dalam turnamen Jakarta Junior International Series 2019 (tunggal putra U19).

Syabda juga menorehkan prestasi setelah memeroleh medali perak PON XX Papua 2021 dalam sektor tunggal putra.

Berkat prestasi yang diraihnya, Syabda menjadi penerus atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia dan bergabung bersama seniornya, Anthony Ginting, Jonathan Christie, dan Shesasr Hiren Rhustavito.

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.