Pemkot Batu Segera Resmikan Zero Waste Education Park 

Pemerintah Kota Batu akan segera meresmikan Zero Waste Education Park yaitu Wahana Wisata Pengelolaan Sampah di TPA Tlekung Kota Batu, ada 9 wahana eduwisata yang menjadi lokasi eduwisata

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BATU (SurabayaPostNews) – Dukung visi misi Walikota Batu Kota Wisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Pemerintah Pemkot Batu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) segera meresmikan Zero Waste Education Park, Eduwisata Pengelolaan Sampah.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Aris Setiaawan, Rabu (2/11/2022).

“Pemerintah Kota Batu akan segera meresmikan Zero Waste Education Park yaitu Wahana Wisata Pengelolaan Sampah di TPA Tlekung Kota Batu, ada 9 wahana eduwisata yang menjadi lokasi eduwisata,” kata Aris.

Disebutkan dia, Eduwisata Energi Sampah terbarukan, Eduwisata Magot,Eduwisata Komposting, Eduwisata Mesin Pirolysis,dan Eduwisata Taman edukasi.

Kemudian, Eduwisata Pengelolaan Air Lindi, Eduwisata Sel sampah, Eduwisata Digitalisasi Sampah, dan Eduwisata Hutan Pinus.

“Konsep Eduwisata adalah mendukung visi misi Ibu Walikota Batu Dewanti Rumpoko, yaitu Kota Wisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Target kedepan wahana wisata pengelolaan sampah dapat menjadi sumber PAD (pendapatan asli daerah)  bagi Kota Wisata Batu,” pungkasnya.(Gus)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.