BATU (SurabayaPostNews) – Anggota DPRD Kota Batu, Fahmi Alkatiri menyebut pemerintah daerah segera turun tangan terkait kelangkaan elpiji 3 kg di Kota Batu.
Hal ini disampaikan Fahmi Alkatiri ketika melihat langsung puluhan warga antre di salahsatu agen elpiji Jalan Diponegoro Kota Batu, Rabu (26/7/2023).
“Selalu DPRD Kota Batu saya lihat masyarakat, hari ini dan kemarin – kemarin masalah elpiji di Kota Batu langka sekali.Jadi pemerintah daerah harus turun, agar tidak terjadi seperti ini, kasihan masyarakat,” kata Fahmi sapaan akrabnya.
Ini,menurutnya betul – betul pemerintah harus turun, dan tidak boleh ada seperti ini lagi.
“Mudah – mudahan kedepan jangan sampai seperti ini, kalau sampai berkelanjutan, berarti pemerintah tidak serius turun tangan, padahal persediaan elpiji tersebut itu ada. Persediaan untuk Kota Batu, elpiji ini harus segera dikeluarkan,” minta Fahmi.(Gus)