Bangun Kemitraan, Polsek Singosari Gelar Jumat Curhat Di Masjid 

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

MALANG (SurabayaPostNews) – Polsek Singosari Polres Kabupaten Malang gelar “Jumat Curhat”di Masjid Nurul Huda,Kecamatan Singosari Malang, Jumat (31/3/2023).

Jumat Curhat merupakan  salah satu upaya pembinaan kemitraan Polsek Singosari bersama masyarakat ini, di pimpin langsung oleh Wakapolsek, AKP Achmad Zainuddin.

Kapolsek Singosari melalui Wakapolsek AKP Achmad Zainuddin menyampaikan, Polri dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat

“Dengan  kegiatan ini, diharapkan Polri dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat, dan  bisa mendengarkan saran masukan serta aduan terkait dengan pelayanan kepolisian,” ujar Zain, sapaan akrab mantan Kasat Narkoba Polres Batu ini.

Dalam kegiatan Jumat curhat, menurutnya  masyarakat cukup antusias. Itu, menurut dia, tercermin ada nya beberapa warga yang mengadu maupun memberikan saran.

Seperti diketahui salahsatu Ketua RW V Desa Candi Renggo menyampaikan terkait adanya anak – anak yang terpengaruh Narkoba, dah kalau
malam juga ada perang sarung antar pemuda.

“Mohon kalau  malam desa kami di patroli, disini anak – anak banyak yang perang sarung. Mungkin bisa  sosialisasi tentang bahayanya narkoba,” tanya dia.

Olehkarena itu, pihaknya berharap agar dalam kegiatan ini mampu menjawab keluhan serta sebagai wadah silaturahmi dengan masyarakat.(Gus)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.