Peringatan Hari Kartini Ke -144, Kota Batu Gelar Wayang Kulit Sejarah Perjuangan Kartini 

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BATU (SurabayaPostNews) – Peringatan Hari Kartini ke-144,TP PKK Kota Batu, berlangsung di Gedung Graha Pancasila, Balaikota Among Tani Kota Batu, Kamis (27/4/2023).

Peringatan Hari Kartini ke-144 tahun mengusung tema “Perempuan Cerdas, Perempuan Berdaya, Perempuan Maju” tersebut, menjadi momentum yang pas bagi para perempuan untuk bangkit dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa.

Hadir Ketua TP PKK Kota Batu, Dr. Dwi Mardiana Susilawati,  Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, dan  Forkopimda Kota Batu, kepala DWP Kota Batu, Direktur rumah sakit Baptis, serta sebanyak 37 anggota PKK dari Kota Batu.

Dalam sambutannya, Dwi Mardiana menyampaikan bahwa tujuan acara ini untuk menghormati RA Kartini serta mengedepankan kesetaraan gender di era modern, sekaligus untuk halal – bihalal.

“Bulan April yang cukup spesial karena bertepatan dengan Hari Kartini dan Idul Fitri.Dalam acara ini, para ibu PKK yang hadir juga menampilkan penampilan yang memukau,” ujar Dwi Mardiana.

Sementara Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyampaikan bahwa dua momen tersebut sangat berharga bagi Indonesia.

“Halal bihalal diadakan untuk menjaga kesucian dan kerukunan, sementara Hari Kartini menjadi momentum untuk mengingat jasa RA Kartini yang telah memberikan inspirasi bahwa perempuan memiliki kesetaraan dengan laki-laki,” ungkapnya.

Meski begitu, Aries menyinggung masih adanya beberapa persoalan yang perlu diselesaikan di Kota Batu, seperti masalah stunting, kemiskinan, dan pernikahan usia dini.

“Untuk itu, dibutuhkan perempuan-perempuan hebat yang dapat membangun dan memberdayakan perempuan di seluruh pelosok Kota Batu,“minta Aries.

Demikian, pihaknya mengusulkan untuk diberikannya penghargaan bagi Kartini inspiratif, dengan harapan akan muncul lebih banyak Kartini yang memiliki kontribusi positif.

Untuk diketahui, dalam rangkaian acara peringatan Hari Kartini ini, juga disajikan pertunjukan wayang kulit dengan dalang Sri Sulistyowati yang menampilkan “Sejarah Perjuangan Kartini”.

Pada peringatan Hari Kartini ke-144 ini, TP PKK Kota Batu juga mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam membangun Kota Batu yang maju dan sejahtera,serta mendorong para perempuan untuk menjadi hebat.(Gus)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.