Penanganan Perkara Korupsi Baru, Kajari Batu:Pasti Kita Kabari Setelah Ini 

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BATU (SurabayaPostNews) – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batu Didik Adhyotomo,SH,MH,Senin (29/1/2024) menegaskan terkait penanganan perkara dugaan korupsi yang baru ditangani kejaksaan, masih dalam tahap proses lebih lanjut  karena sesuatu dan lain hal.

Penegasan orang nomor satu dilingkungan Kejaksaan Negeri Batu ini,ketika dikonfirmasi Surabayapostnews,Senin (29/1/2024) terkait janjinya pada saat konferensi pers capaian Kejari Batu dalam penanganan perkara akhir 2023 lalu di Aula Kejari Batu. Pihaknya menyampaikan sedang melakukan penanganan perkara baru dugaan korupsi,selain progres dugaan korupsi Pembangunan Gedung Puskesmas Bumiaji Kota Batu.

“Kita kemas dulu ya mas,sori agak mundur karena sesuatu dan lain hal.Pasti kita kabari setelah ini,” jelas Didik melalui pesan tertulis,tanpa menjelaskan perkaranya,Senin (29/1/2024).

Seperti diketahui,saat konferensi pers terkait capaian kinerja akhir tahun 2023 di Aula Kejari Batu,Didik berjanji awal 2024 bakal memberi berita kejutan terkait perkembangan dugaan korupsi Pembangunan Gedung Puskesmas Bumiaji Kota Batu,dan prodak hukum lain yang sedang ditangani,alias perkara baru.

Alhasil terkait janji pria yang akrab dengan para awak media ini,atas perkara korupsi Pembangunan Puskesmas Bumiaji telah menetapkan dua tersangka baru beberapa pekan lalu.Artinya janji kejutan tersebut sudah terbayar dan rasa penasaran kalangan wartawan atau masyarakat terjawab.

Dengan berjalanya waktu terkait adanya prodak hukum perkara dugaan korupsi baru yang sedang ditangani saat ini,tengah mengundang tanya banyak pihak,terkait perkara apa? dan sejauh mana progresnya penangan perkara yang dimaksud?.(Gus)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.