TPS Pesanggrahan Batu Disoal Warga, Kepala DLH Pemkot Batu : Komunikasi Dengan Desa Dulu Biar Ada Solusi 

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BATU – Tempat Penampungan Sampah (TPS) yang terletak di RT 02/03,Jalan Melati,Desa Pesanggrahan,Kecamatan Batu,Kota Batu dikeluhkan sejumlah warga desa setempat.

Keluhan warga tersebut, salahsatunya datang dari warga melalui kuasa hukumnya Suliyanto,SH,MH, Kamis (14/12/2023).

Menurut Suliyanto aktifitas TPS ditengah pemukiman warga dan tempat usaha tersebut tengah meresahkan warga sekitar.

“Tak hanya imbas bau sampan busuk saja,ketika tengah melakukan pembakaran sampah asapnya sangat menggangu warga sekitar termasuk salahsatu warga sekitar merupakan klien saya,”kata Suli sapaan akrabnya Kamis (14/12/2023).

Itu menurutnya aktifitas TPS tersebut tengah mengganggu warga sekitar,dan itu menurut dia Pemkot Batu melalui dinas pengampu segera cek lokasi dan dicarikan solusi yang terbaik.

“Tujuan warga terkait TPS tersebut sangat mulia, sayang bukan pada tempatnya mendirikan TPS ditengah pemukiman warga.Ini menjadi pemicu kekesalan warga termasuk salahsatu warga menunjuk saya dalam pendampingan hal ini,” terangnya.

Ini menurut dia,aktifitas TPS tersebut  bisa segera berakhir, karena sudah mulai bermunculan protes warga sekitar.

“Apa jadinya kalau kegiatan tesebut tetap disitu dan tidak segera pindah aktifitasnya disitu,”seru Suliyanto.

Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemkot Batu Muji Dwi Leksono di konfirmasi tertulis melalui WhatsApp,ia menyarankan dikomunikasikan ke pihak desa dulu biar ada solusi.

“Dikomunikasikan ke pihak desa dulu biar ada solusi,”saran singkat tertulis Muji Dwi Leksono.(Gus)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.