Untag Surabaya Kukuhkan Kader Penggerak Lingkungan

Sebagai kampus merah putih kita punya andil besar dalam menciptakan kepedulian lingkungan, melalui program mahasiswa penggerak lingkungan. Kita create anak-anak muda mahasiswa untuk turut andil dalam program ini sehingga punya kepedulian tinggi terhdap lingkungan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

SURABAYA (SurabayaPostNews) – Turut berkontribusi membantu program pemerintah dalam mengurangi pencemaran lingkungan dan peningkatan polusi udara yang akhir akhir ini marak terjadi di kota kota besar termasuk Surabaya, Rektor Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Prof Mulyanto Nugroho memgukuhkan sebanyak 3.174 mahasiswa baru sebagai penggerak lingkungan atau polisi sampah.

Pengukuhan tersebut berlangsung pada giat penutupan Pengenalan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB), Selasa (29/8).

Dari ribuan maba tersebut, 21 mahasiswa baru akan menjadi pioner gerakan ini. Mereka terdiri dari anggota BEM, UKM Pecinta Lingkungan dan mahasiswa baru.

“Sebagai kampus merah putih kita punya andil besar dalam menciptakan kepedulian lingkungan, melalui program mahasiswa penggerak lingkungan. Kita create anak-anak muda mahasiswa untuk turut andil dalam program ini sehingga punya kepedulian tinggi terhdap lingkungan,” jelas Prof Nug sapaan.

Program ini, lanjut Prof Nug, dicetuskan untuk menanggapi isu polusi udara yang semakin meningkat di beberapa daerah, seperti Jakarta. Akibatnya, tak sedikit masyarakat yang terkena infeksi saluran pernapasan (ISPA).

Di samping itu, gerakan ini juga bentuk komitmen Untag Surabaya yang berkelanjutan dalam menjaga lingkungan.

” Kita khawatir apa yang saat ini terjadi di Jakarta dan Surabaya polusi karbon sangat tinggi dan berdampak besar pada sistem pernapasan,” urainya.

Untuk penggerak lingkungan, tambah Prof Nug, aksi nyata mahasiswa nantinya terkait disiplin pembuangan sampah, pengelolaan sampah dan kontroling kebersihan.

komitmen Untag Surabaya dalam kepedulian lingkungan tersebut juga, dibuktikkan dengan beberapa penghargaan seperti peringkat 46 dalam rangking UI GreenMetric Dunia pada tahun 2016. Pada penghargaan ini Untag unggul dalam pengelolaan tinja, hidroponik dan solar cell.

Melalui aksi sosial kampus tersebut diharapkan dapat menggugah kepedulian masyarakat luas terkait menjaga dan merawat lingkungan bersama.

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.