Kolaborasi Polres Batu Dengan BPBD Tolong Korban Akibat Pohon Tumbang Patut Diapresiasi 

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BATU (SurabayaPostNews) – Kolaborasi  Polres Batu,BPBD dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu patut diapresiasi gerak cepat mereka dalam menolong korban akibat pohon tumbang,Selasa (12/3/2024).

Itu setelah terjadi angin kencang di beberapa wilayah Kota Batu, menyebabkan pohon tumbang di Jalan Brantas Kota Batu mengakibatkan satu orang pengendara motor terjatuh.

Aksi gerak cepat mereka,usai mendapat informasi dari masyarakat di Tempat Kejadian Perkara (TKP),lantas anggota Polres Batu bersama Polsek Batu dan BPBD langsung mendatangi TKP melakukan pertolongan dan membawa korban ke RS Bhayangkara Hasta Brata Kota Batu.

Selanjutnya Anggota Polres bersama BPBD,dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu melaksanakan evakuasi pohon yang tumbang agar segera bisa dilalui oleh pengguna jalan.

Untuk diketahui,tindakan tanggap bencana kolaborasi antara anggota Polres Batu,Polsek Kota Batu,BPBD,
dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu ini, menunjukkan pentingnya kerjasama lintas lembaga dalam menangani keadaan darurat dan respons cepat dari aparat keamanan serta badan penanggulangan bencana setempat.

Ini sangat penting untuk memastikan keselamatan korban dan membantu mengurangi dampak negatif yang tidak diinginkan.

Aiptu Muda menyampaikan korban saat ini masih diobservasi dan mendapatkan perawatan di RS Bhayangkara Hasta Brata Batu.

“Korban saat ini masih diobservasi perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata,”ujar Aiptu Muda.

Demikian KA SPK Polsek Batu berharap korban segera pulih,dan insiden seperti ini dapat mendorong peningkatan kesadaran keselamatan diri.

“Semoga korban segera pulih dan insiden seperti ini dapat mendorong peningkatan kesadaran akan keselamatan di jalan,”harap dia.(Gus

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.